Minggu, 10 November 2013

Daur ulang plastik

                Plastik merupakan bahan anorganik buatan yang tersusun dari bahan-bahan kimia yang cukup berbahaya bagi lingkungan. Limbah plastik sangat sulit diuraikan secara alami. Untuk menguraikan limbah plastik dibutuhkan waktu yang sangat lama. Oleh karena itu penggunaan bahan plastik itu tidak bersahabat bagi lingkungan. Kita dapat menemukan penggunaan bahan plastik di seluruh aktivitas sehari-hari.
          Ada beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk menanggulangi limbah sampah :
Menggunakan kembali plastik (menyimpan plastik yang masih dapat digunakan) atau reuse.
Mengurangi limbah plastik yang dapat terbuang percuma setelah digunakan atau reduce.
Mendaur ulang plastik menjadi sesuatu yang lebih berguna atau recycle.

Dari ketiga cara tersebut, saya akan menjelaskan cara yang ketiga yaitu recycle. Recycle atau mendaur ulang plastik menjadi suatu barang yang lebih berguna adalah cara yang lebih efisien dibandingkan dengan cara yang lain. Cara ini dianggap lebih kreatif dan inovatif karena bisa menciptakan suatu karya yang sederhana dari barang yang kebanyakan orang tidak mempedulikannya, padahal dari barang yang sederhana ini dapat menciptakan karya yang bagus. Limbah Plastik bisa di jadikan bahan dasar berbagai macam jenis barang baru seperti : tas, dompet, aksesoris dan mainan anak-anak.

Jadi, apabila kita cinta dan peduli terhadap lingkungan sebaiknya kita mulai melakukan daur ulang limbah plastik menjadi barang baru yang lebih berfungsi dalam kehidupan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar